Tentu saja Jilboobs dianggap tidak sesuai dengan kaidah Islam. Kendati Islam menganjutkan setiap wanita menurut auratnya, hijab alias jilbab dalam literatur Islam merujuk pada pakaian seorang wanita yang sopan, tidak ketat, tidak transparan dan sedikit longgar. Di mana pakaian itu menutup mulai ujung kaki sampai rambut.
Secara gampangnya, kalau kamu melihat mukenah, seperti itulah anjuran Islam sejati soal berjilbab. Namun dengan jaman yang semakin modern, wanita muda semakin dianggap kelewat batas dalam memakai jilbab. Jauh sebelum Jilboobs, dikenal pula yang namanya jilbab lepet.
Jilbab lepet diambil dari kata leupeut (bahasa Sunda) atau lepet (bahasa Jawa) yang merupakan jajanan legit dengan bungkus daun pisang yang diikat ketat. Karena itulah mereka yang memakai jilbab dengan pakaian ketat entah kaos atau celana jeans, dulunya disebut dengan jilbab lepet. Seperti apa penampilannya?
JILBOOBS YANG LAGI DITRENDY ANAK MUDA SEKARANG
Sosiolog Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, Musni Umar memandang tidak seharusnya semua orang menyalahkan para remaja yang berbusana seperti ini. Sebagai remaja, mereka seyogyanya diberikan dukungan karena telah memutuskan memakai jilbab.
"Ini suatu proses yang bagus untuk anak-anak muda untuk pakai jilbab, toh berikutnya bisa diberikan kesadaran agar jangan erotis, ada proses lanjutannya," tandasnya.
Dukungan tentunya sangat dibutuhkan mereka agar bersemangat dan melanjutkan niatnya untuk terus berjilbab. Jika sejak awal sudah mendapat cercaan atau kritik, bukan tidak mungkin kaum remaja putri tersebut menarik kembali niatnya.
"Jangan baru apa-apa sudah cela mereka, sudah tidak memberi apresiasi pada anak-anak remaja, malah mempermalukan mereka di depan umum, kritik mereka. Ini proses perubahan sisi lama ke kehidupan baru, diberi pengertian agar tidak merangsang lawan jenis," pinta Musni.
SUMBER :
http://plus.kapanlagi.com/sebelum-jilboobs-jilbab-lepet-juga-sudah-tenar-lho-b53172.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar